Mengubah Tema Pada Android Xiaomi

Pernah di bully gara-gara pakai Android Xiaomi? Kalau pernah, berarti kita sama😁

Saya juga pernah merasakan bagaimana rasanya ditunggu kehadirannya oleh teman sekelas di kampus yang kedinginan di dalam kelas. Karena apa? Karena Android Xiaomi saya dan kebetulan Android mereka bukan Xiaomi dan tidak ada aplikasi Mi Remote. Tau kan kalau Android Xiaomi bisa untuk matikan AC dan nyalakan TV?

Jadi mereka menunggu saya karena ingin meminta saya untuk mengurangi suhu AC di dalam kelas, menggunakan aplikasi bawaan Xiaomi yaitu Mi Remote tadi.

Kalau dibandingkan dengan Android lain, Xiaomi memang lebih terjangkau harganya. Selain itu mereka juga menyediakan beberapa tampilan tema yang bagus dan bisa didownload untuk sesekali digunakan para pengguna Xiaomi agar tidak bosan dengan isi layar yang begitu-gitu saja😁

Tema bisa kalian download pada aplikasi Themes yang tersedia pada Android Xiaomi kalian. Pilih tema yang cocok sesuai dengan keinginan kalian.

Jangan lupa setelah didownload, langsung diapply ya. Supaya bisa langsung digunakan.

Untuk tema yang saya pilih setelah diapply, menghasilkan tampilan layar seperti gambar berikut.

Untuk tampilannya jika dilihat memang agak membingungkan, karena tema ini lebih dominan menggunakan warna pink untuk semua warna icon. Jadi kita cukup sulit untuk menemukan aplikasi yang ingin kita buka.

Tapi tidak perlu khawatir karena beberapa tema yang tersedia bisa dipadukan dengan tema yang lainnya. Misal untuk tema dasar menggunakan tema 1, untuk tampilan icon menggunakan tema 2 dan untuk tampilan layar kunci menggunakan tema 3. Markicob!

Mari kita coba mengubah tampilan icon agar tidak membingungkan.

 

Pertama kamu harus membuka aplikasi Themes. Kemudian pilih Account > Customize theme.

Kemudian pilih Icons. Disini banyak pilihannya dan kalian bisa coba satu-satu. Kalian bisa mengubah tampilan kunci layar, status bar, tampilan pesan dan memadukannya dari tema lain.

Selanjutnya adalah menentukan icon mana yang ingin kalian gunakan. Silakan pilih sesuai dengan tema yang sudah kalian download sebelumnya.

Jangan lupa harus didownload terlebih dahulu ya….

Disini saya menggunakan icon pada tema Foggy NY V10. Karena iconnya bisa lebih mudah dipahami.

Kemudian pilih apply. Sehingga bisa terpasang dan menghasilkan tampilan seperti gambar berikut.

Selanjutnya kalian hanya perlu mengubah wallpaper yang sesuai dengan tampilan dari tema dan icon yang sudah kalian ubah sebelumnya. Selain itu beberapa tema yang disediakan juga bisa menembus dan mengubah tampilan WhatsApp lho…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *